Senin, 20 Oktober 2025

Cegah Banjir Musiman, Sungai Bah Bolon Akan Dikeruk

Marlan MS - Senin, 20 Oktober 2025 17:50 WIB
Cegah Banjir Musiman, Sungai Bah Bolon Akan Dikeruk
Ist
Sebelum dilakukan pengerukan alur Sungai Bahbolon, Kapolsek Medang Deras AKP AH Sagala meninjau ke lokasi alur sungai yang akan dilakukan pengerukan.
Batu Bara, MPOL -Alur sungai Bah Bolon khususnya di Desa Sei Buah Keras sampai ke Desa Nenassiam Kecamatan Medang Deras Kabupaten Batu Bara yang mengalami pendangkalan akan di keruk.

Baca Juga:
Mengetahui di alur sungai akan dilakukan pengerukan, Kapolsek Medang Deras AKP AH Sagala bersama pemerintah kecamatan serta Kepala Desa Nenassiam dan Sei Buah Keras langsung melakukan peninjauan, Senin (20/10/2025).

"Informasi yang kita peroleh dalam kurun satu minggu kedepan pengerukan segera dilaksanakan. Mudah-mudahan setelah pengerukan tidak terjadi lagi banjir di Medang Deras," ucap Sagala.

Sagala mengatakan luapan banjir baru-baru ini juga merendam tanaman jagung binaan Polsek Medang Deras. Tanaman jagung yang terendam air selama tiga hari langsung mati.

Pendangkalan alur di lokasi tersebut menyebabkan banjir musiman yang telah melanda Desa Sei Buah Keras dan Desa Nenassiam selama 10 tahun terakhir.

Bahkan dialur sungai di Desa Nenassiam telah muncul delapan pulau lumpur dan pasir sehingga menghambat aliran air menuju muara.

Kepala Desa Nenassiam M. Khairul mengungkapkan penyebab luapan banjir selain karena pendangkalan juga karena adanya 8 tumpukan tanah berbentuk pulau di tengah-tengah sungai.

"Menurut saya menjadi penyebab banjir selain luapan air dari hulu sungai adalah 8 tumpukan tanah ditengah sungai. Apabila tanah itu diangkat dan dilakukan normalisi atau pengerukan maka banjir akan dapat teratasi," tukas Khairul.**

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Maju Manalu
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru