Sabtu, 12 Juli 2025

Gubernur NTB Banyak Potensi Yang Belum Digarap Maksimal di NTB

Zainul Azhar - Sabtu, 12 Juli 2025 13:31 WIB
Gubernur NTB Banyak Potensi Yang Belum Digarap Maksimal di NTB
Jakarta, MPOL - Gubernur NTBL banyak potensi yang belum digarap maksimal di NTB demikian Lalu Muhammad Iqbal mengatakan dalam acara Media Gathering yang digelar MPR RI Jumat malam (11/7) di Lombok Barat.

Baca Juga:
Menurutnya Ia berkarir sebelumnya selama 28 tahun di Kementerian Luar Negeri, kembali ke kampung halaman. "Banyak yang tanya kenapa mau pulang? Karena potensinya jauh lebih besar dari yang kita lihat sekarang. Masih banyak potensi di NTB yang belum digarap maksimal."

Yang intinya ingin 'mengangkat' kekayaan alam yang ada selama ini. Ia memaparkan, Pulau Sumbawa menyimpan salah satu cadangan emas terbesar di Indonesia dengan baru tiga tambang yang beroperasi. Selain itu, sektor perikanan NTB juga menjanjikan, terutama udang vaname yang kontribusinya mencapai 20% dari produksi nasional.

Potensi laut dalam juga menjadi keunggulan, khususnya di Pulau Lombok bagian selatan yang dikenal sebagai surganya ikan cakalang, tuna, hingga tuna sirip biru yang langka. Belum lagi, tanah pinggiran NTB yang menopang produksi jagung sebesar 1,2 juta ton tahun lalu dan ditargetkan tembus 1,5 juta ton tahun ini. Untuk beras, produksi diperkirakan naik dari 1,1 juta ton menjadi 1,3 juta ton pada tahun 2025.

Kemajuan NTB tak lepas dari dukungan penuh pemerintah pusat, terutama Presiden Prabowo Subianto. "Kami bersyukur, NTB mendapat banyak fasilitas, mulai dari optimalisasi lahan hingga bantuan air. Pak Presiden sangat serius mendukung NTB, apalagi beliau tiga kali pilpres tak pernah kalah di sini, selalu di atas 70%."

Pembangunan NTB difokuskan pada tiga hal: pengentasan kemiskinan, ketahanan pangan, dan menjadikan NTB sebagai destinasi wisata kelas dunia. "Dengan segala potensi yang ada, kami menargetkan kemiskinan harus nol pada tahun 2029. Kemiskinan umum yang masih di angka 12% diharapkan turun di bawah 10%," tutur Lalu Muhamad Iqbal.***

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Marini Rizka Handayani
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Ketua MPR RI Dukung Said Aldi Al Idrus Jadi Presiden Pemuda Masjid Dunia
Rapim MPR RI Bahas Kajian Badan Pengkajian dan Kajian Ketatanegaraan
MPR RI Akan Melibatkan Akademisi Mengevaluasi Kebutuhan untuk Amandemen UUD 1945
Reses Tahun Sidang  III & Seminar  Nasional Fisip USU, Anggota DPR RI KBP (P) Dr Maruli Siahaan SH.MH Dorong Pembangunan Lapas Kurangi Overkapasitas
Perdana Menteri China Kunjungan Kenegaraan ke DPR RI
Ketua MPR RI Belum Mengetahui Kabar Reshuffle
komentar
beritaTerbaru