Kamis, 01 Mei 2025

Tim Gabungan Gerebek Lapak Judi Sabung Ayam, Pondok-pondok Dihancurkan

Toni Ginting - Minggu, 06 April 2025 18:41 WIB
Tim Gabungan Gerebek Lapak Judi Sabung Ayam, Pondok-pondok Dihancurkan
Maiting
Petugas gabungan musnahkan pondok diduga lapak judi sabung ayam.

Pancurbatu, MPOL -

Baca Juga:
Petugas Polrestabes Medan bersama Polsek Pancur Batu, Koramil-14 Pancur Batu dan Polisi Militer gerebekan lokasi yang diduga lapak judisabung ayam.

Lokasinya di Dsn VII Desa Namo Bintang, Kec. Pancur Batu, Kab. Deli Serdang, Minggu (6/4) sore.

Saat penggrebekan, Tim gabungan yang dipimpin Kasat Reskrim Polrestabes Medan AKBP Bayu Putro Wijayanto tidak menemukan adanya aktifitas perjudian.

Bahkan, tak satupun terlihat warga berada di dalam lokasi yang digerebek.

Selanjutnya, petugas menghancurkan seluruh pondok yang diduga dijadikan lapak sabung ayam dengan menggunakan martel, linggis, lalu dibakar menggunakan bahan bakar.

AKBP Bayu Putro Wijayanto didampingi Kapolsek Pancur Batu Kompol Djanuarsah, SH dan Danramil-14 Pancur Batu Kapt. Al. Imron ketika dikonfirmasi mengatakan, penggrebekan tersebut dilakukan atas laporan masyarakat yang menyebutkan adanya permainan judi sabung ayam di kawasan Dsn VII Desa Namo Bintang, Kec. Pancur Batu.

Menindak-lanjuti laporan dimaksud, ungkap Kasat Reskrim, pihaknya langsung kordinasi dengan Polsek Pancur Batu, Koramil-14 Pancur Batu dan Polisi Militer untuk melakukan pengecekan ke lapangan.

Namun, saat digrebek, sama sekali tidak ada aktifitas permainan judi sabung ayam seperti yang disebutkan.

Alhasil, petugas gabungan ini menghancurkan pondok dan bangku-bangku yang diduga dijadikan lapak permainan judi sabung ayam tersebut.

"Awalnya kita mendapat laporan dari masyarakat kalau di lokasi ini kerap dijadikan permainan judi sabung ayam. Tapi, kenyataannya saat kita sisir ke lokasi, sama sekali tak ada aktifitas permainan judi sabung ayam maupun judi lainnya," ujar AKBP Bayu Putro Wijayanto.

Dia juga mengimbau kepada masyarakat, agar melapor ke pihak kepolisian jika melihat ada aktifitas permainan judi di lokasi yang telah dihancurkan tersebut, termasuk permainan judi lainnya yang masih dalam wilayah hukum Polrestabes Medan.(*)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Iwan Suherman
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Lokasi Perjudian Yanglim Plaza Digerebek, Puluhan Orang Diamankan
Sah Lewat AHU dan Putusan PN, Ketum PWI Pusat HCB Tanggapi Tuduhan Cash Back
Besok, Polrestabes Medan Kerahkan Seribuan Personel Amankan May Day 1 Mei 2025
Polrestabes Medan Gerebek Rumah Bandar Narkoba di Percut, 400 Gram Sabu Diamankan
Dilaporkan Dalam Dugaan Kasus Cabuli 2 Anak di Bawah Umur, Pecatan Polisi Terkapar Dimassa
Beredar, Video Langkat Maju Tak Gentar Lawan Bandar Sabu
komentar
beritaTerbaru