Jumat, 28 November 2025

Baru Dua Bulan Menjabat, Kajari Binjai Siap Pasang Badan Lawan Oknum Bermain Kasus

Refwandi Sanan - Kamis, 02 Oktober 2025 18:39 WIB
Baru Dua Bulan Menjabat, Kajari Binjai Siap Pasang Badan Lawan Oknum Bermain Kasus
Kajari Binjai Iwan Setiawan memberikan bingkisan kepada wartawan yang diwakili Ketua PWI Binjwi Arma Delisa Budi usai Coffe morning.(wandi)
Binjai, MPOL - Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Binjai, Iwan Setiawan SH MHum, menegaskan tidak ada praktik jual beli kasus di lingkungan Kejari Binjai. Hal ini ia sampaikan saat menggelar Coffee Morning bersama awak media, Kamis (2/10/2025).

Baca Juga:
Kegiatan tersebut turut dihadiri seluruh pejabat Kejari Binjai, Ketua PWI Kota Binjai Arma Delisa Budi, Ketua Forwaka Binjai Rahmad Fadli Sirait, serta sekitar 20 jurnalis.

Menjawab pertanyaan salah satu wartawan online Althaf Mahameru, terkait dugaan adanya indikasi jual beli kasus, Iwan menekankan pihaknya berkomitmen menjaga integritas penegakan hukum.

"Sudah sering saya katakan, jangan main-main. Tidak ada toleransi jika ada yang terlibat. Saya juga selalu mengingatkan untuk bekerja secara koperatif," tegas Kajari yang baru dua bulan menjabat ini.

Iwan menambahkan, ia siap membela anggotanya selama mereka bekerja sesuai aturan.

"Saya siap pasang badan, dengan catatan sesuai tugasnya. Tapi kalau tidak, tidak ada toleransi, baik bagi pegawai maupun pejabat di Kejari Binjai," ujarnya.

Pada kesempatan itu, Iwan juga mengajak awak media agar lebih selektif dalam menyampaikan informasi, dengan memastikan kebenaran data sebelum dipublikasikan dan untuk mengkonfirmasi terlebih dahulu dengan pihak Kejaksaan Negeri Binjai. (wandi)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Baringin MH Pulungan
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru