Senin, 12 Januari 2026

Realme C85 Series Hadir di Medan, Usung Baterai 7000mAh dan Tahan Air IP69 Pro

Eli Marlina - Rabu, 03 Desember 2025 20:08 WIB
Realme C85 Series Hadir di Medan, Usung Baterai 7000mAh dan Tahan Air IP69 Pro
Public Relations Lead realme Indonesia, Krisva Angnieszca, saat menjelaskan Keunggulan Realme ( ina)
Medan, MPOL - Realme resmi memperkenalkan secara langsung ketangguhan realme C85 Series kepada masyarakat Medan melalui rangkaian acara "realme C85 Series – Baterai Ultra, Tahan Air Ultra Roadshow", Medan,Selasa (2/12/25).

Baca Juga:
Medan menjadi kota pertama dari empat lokasi di Indonesia yang akan disambangi roadshow tersebut sebelum dilanjutkan ke Manado, Surabaya, dan Bali.

Public Relations Lead realme Indonesia, Krisva Angnieszca, mengatakan realme C85 Pro dan realme C85 hadir membawa kombinasi baterai 7000mAh serta fitur tahan air IP69 Pro, yang diklaim sebagai yang pertama di dunia untuk smartphone di rentang harga Rp2 juta hingga Rp3 jutaan.

"Realme C85 Series menetapkan benchmark baru untuk waterproof dan durability di segmen harganya," ucapnya dalam kegiatan roadshow di Medan.

Krisva memmaparkan , standar IP69 Pro menyatukan empat sertifikasi industri sekaligus—IP69K, IP69, IP68, dan IP66—yang membuat perangkat mampu bertahan dari semburan air panas bertekanan tinggi, perendaman, serta 36 jenis cairan berbeda seperti air sungai, susu, minyak, kopi, hingga kecap. Ketangguhan ini turut dibuktikan secara global melalui penghargaan Guinness World Record untuk kategori Most People Performing a Mobile Phone Water-Resistance Test Simultaneously.

Sebagai varian tertinggi, realme C85 Pro dibekali 7000mAh titan battery yang didukung 45W fast charge serta 10W reverse charge. Kapasitas besar ini disebut mampu menunjang aktivitas pengguna sepanjang hari, termasuk navigasi GPS, komunikasi, hiburan, hingga panggilan telepon berdurasi panjang.

Untuk kebutuhan luar ruangan, perangkat ini juga dilengkapi layar AMOLED 120Hz dengan tingkat kecerahan hingga 4000 nits, memberikan visibilitas optimal meski digunakan langsung di bawah sinar matahari.

Tidak hanya menghadirkan teknologi baru, realme juga membawa misi sosial dalam roadshow ini. Bekerja sama dengan Gabungan Aksi Roda Dua (Garda) Indonesia, realme meluncurkan program CSR bertajuk "Gerakan Ganti Oli 1000 Ojek Online" sebagai bentuk apresiasi kepada para pekerja transportasi online yang menjadi tulang punggung mobilitas masyarakat Medan dan Sumatra Utara. pungkasnya ( ina)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Baringin MH Pulungan
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru