Batu Bara, MPOL -Kapolsek Medang Deras AKP AH Sagala menyampaikan imbauan untuk mewaspadai cuaca yang masih ekstrim serta kejahatan jalanan.
Baca Juga:
Imbauan tersebut disampaikan Sagala pada Sambang dan
Cooling System dalam rangka menjaga harkamtibmas, serta sosialisasi antisipasi kejahatan jalanan, di Desa Medang Baru Kecamatan Medang Deras Kabupaten Batu Bara, Senin (12/1/2026).
Terkait cuaca, Sagala mengimbau masyarakat terkhusus nelayan yang akan mencari nafkah di laut.
"Kepada nelayan saya imbau agar berhati-hati saat melaut pada saat cuaca ekstrim saat ini. Demikian pula kepada masyarakat lainnya agar waspada curah hujan ataupun banjir kiriman yang tiba-tiba menyerang permukiman," ucap Sagala.
Sebelum melaut, para nelayan diminta Sagala agar mengamati kondisi cuaca dan mempedomani prakiraan cuaca yang dikeluarkan oleh Badan Meterologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG).
Ia juga mengimbau masyarakat untuk mewaspadai kejahatan jalanan. Dimintanya agar masyarakat sedapat mungkin mengindari daerah rawan kamtibmas.
Bila bepergian, dikatakan mantan Kasi Humas
Polres Batu Bara ini agar masyarakat tidak mengenakan perhiasan maupun pakaian mencolok yang berpotensi memancing aksi kriminalitas.
"Bila ada gangguan Kamtibmas seperti kejahatan jalanan maupun geng motor, harap segera menghubungi Call Centre 110
Polres Batu Bara. Petugas akan segera menyikapinya," tutupnya.**
Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News