Kamis, 22 Januari 2026

Hendriyanto Vs Andar Amin : Sabtu Bertarung Rebut Tahta Golkar Sumut

Redaksi - Kamis, 22 Januari 2026 22:00 WIB
Hendriyanto Vs Andar Amin : Sabtu Bertarung Rebut Tahta Golkar Sumut
Hendriyanto Sitorus. (Ist) Andar Amin Harahap. (Ist)
Medan, MPOL:Menggelinding dalam polemik panas sejak enam bulan lalu hingga tak nyana mendepak kepemimpinan H Musa Rajekshah alias Ijeck, gawe Musda (Musyawarah Daerah) ke-XI Partai Golkar Provinsi Sumut (Sumatera Utara) akhirnya digelar di Medan, Sabtu (31/1/2026) mendatang.

Baca Juga:
Demikian isi surat DPP (Dewan Pimpinan Pusat) menjelaskan kepastian jadwal tarung merebut kursi Ketua DPD Partai Golkar Sumut itu.

Dibuat di Jakarta, 21 Januari 2026, surat teregistrasi bernomor B- 930/DPP/Golkar/I/2026 dan ditujukan kepada Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPD Partai Golkar Sumut itu ditandatangani Sekretaris Jenderal Partai Golkar, Muhammad Sarmuji, serta Wakil Ketua Umum, Kahar Muzakir.

Surat itu menjelaskan Musda Golkar Sumut digelar selama dua hari, dari Sabtu (31/1/2026) sampai Senin (2/2/2025).

Minus Ijeck yang akhir Desember 2025 dicopot dari posisi Ketua DPDGolkarSumut, Musda kali ini diketahui menjadi ajang tarung dua kandidat.

Hendriyanto Sitorus (37 tahun) versus Andar Amin Harahap (44 tahun) yang pencalonannya terjadi saat 'last minute' jelang musda digelar.

Meski muncul 'di menit terakhir', kans kemenangan Andar Amin tampak telah mengalahkan peluang Hendriyanto yang pencalonannya telah tercium publik sejak April 2025. Itu hitungan di atas kertas.

"Sampai kemarin, sudah 30 DPD (dari 33 DPD Golkar tingkat kabupaten/kota di Sumut) yang tercatat mendukung Andar Amin Harahap sebagai Calon Ketua DPD Partai Golkar Sumut periode 2025 - 2030," kata sumber di internal DPD Partai Golkar Sumut, Kamis (22/1/2026).

Dia bahkan mengklaim Andar sebagai kandidat yang dijagokan DPP Golkar. Soal dalil itu, dia memberi penjelasan 'off the record'.

Info senada itu juga datang dari sejumlah kader Golkar di DPD Kota Medan dan Kabupaten Deliserdang.

Andar Amin Harahap, yang deklarasi pencalonannya digelar di Medan, Sabtu (17/1/2026) lalu, saat ini diketahui menjabat Anggota DPR RI sekaligus Ketua DPD Golkar Kabupaten Padang Lawas Utara. Di tahun-tahun berlalu dia menjabat bupati di kabupaten itu, paska menjadi Wali Kota Padang Sidimpuan.

"Sebenarnya, pencalonan Bung Andar Amin (sebagai Ketua Golkar Sumut) sudah terniat sejak dua tahun lalu, tapi beliau urung karena menghormati Ijeck," imbuh sumber itu.

Meski telah membaca pesan WA Medan Pos, Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPD Partai Golkar Sumut Ahmad Doli Kurnia Tandjung hingga Kamis (22/1/2026) malam belum memberi komentar soal kans Andar Amin di atas angin.

"Sedang mau boarding," Doli memberi alasan lewat chat WA.

Sementara itu, Hendriyanto Sitorus, rival Andar Amin, saat ini juga diketahui berstatus Ketua DPD Golkar Kabupaten Labura (Labuhan Batu Utara). Dia juga bupati dua periode di kabupaten itu.

Beda dengan Andar yang seketika meraup banyak dukungan, dukungan suara untuk Hendriyanto tampak sepi. Minus DPD Golkar Labura yang dipimpinnya, tercatat baru DPD MKGR (Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong) Sumut yang menjagokan dia.

Sejumlah pihak menilai temuan minim dukungan terjadi karena figur Hendriyanto terkurung bayang-bayang ketokohan ayahanda tercintanya, Haji Buyung alias Khairuddin Syah Sitorus.

Sejumlah laporan anonim di lingkaran musda bahkan menggambarkan figur Hendriyanto dalam gelombang ambisi Haji Buyung menuju tarung Pemilu 2029.

Pun karier politik 3 anaknya kini merambah sejumlah tangga kekuasaan, mulai Hendriyanto sang Bupati Labura, disusul Erni Ariyanti Sitorus menjadi Ketua DPRD Sumut, dan si bungsu Tri Novi Khairani yang kini berkutat di level Senayan, hasil Pemilu 2024 itu dinilai belumlah menjadi momentum kejayaan trah Haji Buyung.

Itu karena "sang guru" yang mantan bupati dan anggota DPRD belum mendapat tahta baru.

Lewat suksesi Golkar Sumut,
Haji Buyung ditengarai sedang merancang kemenangan laga Pemilu 2029.Dia dilaporkan menyimpan ambisi politik terbaru. Berhasilkah legenda bupati dan anggota DPRD Sumut itu mengantar putra tercinta ke tahta Golkar propinsi ini? Mari kita saksikan. (fm)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Josmarlin Tambunan
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru