Rabu, 26 Maret 2025

Dorr! Pelaku Curanmor Modus Bobol Rumah di Patumbak Terduduk di Kursi Roda

Ardi Yanuar - Kamis, 03 Oktober 2024 19:34 WIB
Dorr! Pelaku Curanmor Modus Bobol Rumah di Patumbak Terduduk di Kursi Roda
Ist.
Pelaku curanmor terduduk di kursi roda setelah kakinya ditembak polisi.

Medan, MPOL - Polsek Patumbak sedang gencar-gencarnya mengungkap sekaligus menangkap para pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor). Kali ini, pelaku curanmor Ari Pranata (29) sampai ampun-ampun terduduk di kursi roda setelah terjangan timah panas milik polisi menembus kaki kanannya.

Baca Juga:

Pelaku warga Jalan Kebun Kopi, Gang Kedondong, Desa Marindal I, Kecamatan Patumbak, Deli Serdang, ini ditangkap karena telah mencuri sepeda motor milik korban Helmi Yunita (34) di Jalan Kedondong, Gang Musholah, Desa Marindal I, Kecamatan Patumbak.

Kanitreskrim Polsek Patumbak, Iptu M. Yusuf Dabutar mengatakan dalam aksinya tersangka bersama seorang temannya F (DPO) sebelum mencuri motor terlebih dahulu membobol rumah korban. Saat itu sepeda motor Honda Beat BK 2079 AHC warna hitam milik korban diparkirkan di ruangan tamu.

Selanjutnya, saat bangun tidur, korban tidak lagi melihat sepeda motornya. Lalu, korban mengecek rekaman CCTV rumahnya dan melihat dua pelaku telah mencuri motornya dengan cara membongkar jendela rumah.

Setelah itu kedua pelaku merangsek masuk dengan membobol pintu depan rumah korban. Peristiwa itu terjadi Jumat, 17 Mei 2024 sekira pukul 05.30 WIB.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Ardi Yanuar
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Viral Warung Grosir di Patumbak Dibobol Komplotan Maling Bermobil-Bersebo, Puluhan Slop Rokok dan Uang Digasak
Polsek Patumbak Tembak Pencuri Sepeda Motor, Dua Pelaku Lagi Cicing
Apel Patroli Gabungan Tiga Pilar Satgas Anti Tawuran, Kapolrestabes Medan: Antispasi Tawuran, Geng Motor dan Kejahatan Street Crime
Polrestabes Medan Dikabarkan Bongkar Jaringan Curanmor-Pelaku Ditembak, Cek Penampakan Barang Buktinya
Tim URC Reskrim Polsek Patumbak Tangkap Dua Penjambret
Team URC Unit Reskrim Polsek Patumbak Ringkus Jambret
komentar
beritaTerbaru