Sabtu, 27 Juli 2024

Pendaftaran Calon Ketua MPW Pemuda Pancasila Sumut Ditutup, Ijeck Calon Tunggal

Rini Sinik - Senin, 10 Juni 2024 21:34 WIB
Pendaftaran Calon Ketua MPW Pemuda Pancasila Sumut Ditutup, Ijeck Calon Tunggal
Medan, MPOL - Tepat sekira pukul 17.00 WIB Dr Haji Musa Rajekshah resmi mendaftar sebagai Bakal Calon (Bacalon, red) Ketua Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila Sumut perido 2023 - 2027. Ijeck begitu disapa, diterima langsung oleh Sekretaris Wilayah Ikbal Hanafi Hasibuan dan didamping Wakil Ketua M Taufik Enfendi, Ketua Panitia Firman Shah, Ketua Bidang Humas Rianto SH, Ketua Koti Irwan Gamal, Irwasyah, Rosda (Srikandi} Defriila, Sri (Bendahara) serta pengurus lainnya.

Baca Juga:
Begitu penyerahan berkas disaksikan oleh pengurus dan berkas sudah lengkap itu artinya Ijeck calon tunggal untuk maju sebagai calon Ketua MPW Pemuda Pancasila Sumut. "Saya serahkan semua kepada panitia," kata Ijeck usai lakukan pendaftaran di Kantor MPW PP Sumut, Senin 10 Juni 2024.

Sementara itu Ketua Steering Comittee Ikbal Hanafi Hasibuan yang disampaikan Mhd Ziananta didampinggi Arif dan Rosda mengatakan, sampai batas terakhir pendaftaran pencalonan untuk menjadi Ketua MPW PP Sumut. H Musa Rajekshah menjadi calon tunggal yang mendaftarkan diri sebagai Ketua MPW PP Sumut. Demikian dikatakannya kepada wartawan.

"Sampai pendaftaran terakhir, hanya Bang Ijeck yang mendaftar sehingga nantinya kita sebagai SC menunggu dilaksanakannya musyawarah luar biasa. Kemungkinan akan dilaksanakan dalam waktu dekat menunggu jadwal dari MPN PP Jakarta. Dan nanti Muswillub MPW PP Sumut di gelar di Parapat pada 14 sampai 15 Juni 2024. Kita berharap seluruh panitia agar mensukseskan Muswilub sehingga terpilihnya Ketua MPW PP Sumut kedepannya," pungkasnya.

Sebelumnya, Panitia Pelaksana MPW Pemuda Pancasila Sumatera Utara, resmi membuka pendaftaran balon Ketua MPW Pemuda Pancasila Sumatera Utara, Kantor MPW Sumut jalan Thamrin, Medan, Sumatera Utara, Senin (3/6/24).

Firman Shah, Ketua panitia penjaringan balon ketua MPW PP Sumut menyampaikan, kader Pemuda Pancasila berhak mendaftarkan diri sebagai ketua MPW PP Sumut dengan memenuhi 3 syarat 1. Memiliki KTP; 2. Kartu tanda Anggota Pemuda Pancasila; 3. SKCK dan surat dukungan 30% dari MPC se-Sumatera Utara dan tak lupa akan dilakukan test Urine bagi Peserta.

"Pendaftaran dibuka hari ini Senin tanggal 3 juni 2024 sampai sepuluh hari kedepan," ucap Firmanshah. Dan bagi yang memenuhi syarat dan lolos evaluasi, akan kita bawa ke Muswillub pada tanggal 14-15 yang dilaksanakan di Niagara hotel Parapat.***

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Rini Sinik
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Test Event Taekwondo Indonesia, Ayo Sukseskan Persiapan PON XXI & Piala Menpora, Ini Pesan Ijeck
MPW Pemuda Pancasila Sumut Kurban 10 Ekor Sapi di Idul Adha 1445 H
Musa Rajekshah 'IJECK' Ketua MPW Pemuda Pancasila Sumatera Utara Periode 2022-2027, Ditetapkan di Muswilub Parapat
Ketua MPN Japto Soelistyo Hadir di Muswilub Pemuda Pancasila Sumatera Utara 2022-2027, Puluhan Ribu Kader Semarakkan Acara
Panpel Resmi Buka Pendaftaran Ketua MPW Pemuda Pancasila Sumut, Firman Shah: Ini Syaratnya
Muslub MPW PP Sumut di Parapat, Firman Shah : Mari Kita Sukseskan
komentar
beritaTerbaru