Minggu, 09 Februari 2025

Giat Police Goes To School Satlantas Polres Batu Bara di SMPN 1 Lima Puluh Ungkap Kasus Tilang Manual 873 Set, 1276 Teguran

Marlan MS - Jumat, 26 Januari 2024 12:38 WIB
Giat Police Goes To School Satlantas Polres Batu Bara di SMPN 1 Lima Puluh Ungkap Kasus Tilang Manual 873 Set, 1276 Teguran
Ist
Personil Satlantas Polres Batu Bara dalam kegiatan Police Goes To Shool di SMPN 1 Batu Bara.
Batu Bara, MPOL -Satlantas Polres Batu Bara gencar melaksanakan

Baca Juga:
kegiatan Police Goes To School di SMPN 1 Lima Puluh, Jumat (26/1/24). Kegiatan dilaksanakan dalam rangka pendidikan masyarakat (Dikmas) sosialisasi dan imbauan tertib berlalulintas.

Kasatlantas Polres Batu Bara AKP Hotlan W Siahaan melalui Kanit Kamsel Satlantas Aiptu RH. Pasaribu mengatakan sosialisasi bertujuan menekan pelanggaran lalu lintas.

"Tiga minggu pelaksanaan tilang manual, ada 873 set tilang yang diberikan kepada pelanggar lalulintas. Selain itu diberikan 1.276 teguran. Sedangkan pelanggar lalulintas didominasi remaja atau anak dibawah umur", beber Aiptu RH. Pasaribu.

Karena masih banyaknya pelanggaran aturan berlalulintas, kepada siswa siswi SMPN 1 Lima Puluh disampaikan Aiptu RH. Pasaribu agar benar-benar mengetahui dan mematuhi aturan berlalu lintas.

Pasaribu menjelaskan 8 hal yang harus dipenuhi sebelum berkendara. Kedelapannya adalah pengenalan rambu lalu lintas, menyebrang di zebra cross, berjalan disebelah kiri, berjalan diatas trotoar, berhenti ketika lampu merah.

"Selain itu tidak kebut-kebutan saat mengendarai kendaraan bermotor, tidak menggunakan knalpot brong dan gunakanlah helm SNI", jelas Aiptu RH. Pasaribu.

Pada akhir bimbingannya, Pasaribu juga menjelaskan resiko bila tidak mematuhi aturan berlalulintas. "Selain membahayakan diri sendiri juga membahayakan orang lain", tutup Kanit Kamsel Satlantas Aiptu RH. Pasaribu.**

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Maju Manalu
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Keamanan Lalu Lintas di Medan: Tantangan dan Solusi
Arus Lalu Lintas di Medan Dialihkan Jelang Malam Pergantian Tahun, Simak Titiknya Agar Tidak Terjebak Macet
Masyarakat Apresiasi Kinerja dan Pelayanan Satlantas Polrestabes Medan
Masyarakat Ungkap Kepuasan Pelayanan SIM di Satlantas Polrestabes Medan: Cepat, Tanggap dan Ramah
Satlantas Polres Binjai  Pasang Spanduk Himbauan Waspada Lokasi Rawan Lakalantas
Aksi Pocil Sepatu Roda Meriahkan Launching PKS dan Pembekalan Pelajar di Satlantas Polrestabes Medan
komentar
beritaTerbaru