Selasa, 18 Februari 2025

28 Personel Polres Labusel Naik Pangkat AKBP Arfin Fachreza: Tingkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat

Josmarlin Tambunan - Kamis, 02 Januari 2025 16:10 WIB
28 Personel Polres Labusel Naik Pangkat AKBP Arfin Fachreza: Tingkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat
Kapolres Labusel, AKBP Arfin Fachreza menyiram air bunga ke personel yang menerima kenaikan pangkat, Kamis (2/1/2025)
Medan, MPOL:Sebanyak 28 personel Polres Labuhanbatu Selatan (Labusel) mendapatkan kenaikan pangkat terhitung mulai tanggal (TMT) 1 Januari 2025.

Baca Juga:
Kenaikan pangkat itu dilaksanakan melalui upacara yang dipimpin Kapolres Labusel, AKBP Arfin Fachreza, Kamis (2/1/2025).

Selain 28 anggota Polres Labusel, turut mendapat kenaikan 1 personel Brimob Kompi 3 Yon Tanjung Balai (BKO), Aipda Zulkifli.

"Semoga dengan pangkat baru kita tingkatkan lagi kinerja kita dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat," ucap Arfin.

Adapun ke 28 personel yang menerima kenaikan pangkat itu, AKP ke Kompol 1 personel, Iptu ke AKP 7 personel, Ipda ke Iptu 6 personel, Aipda ke Aiptu 1 personel, Bripka ke Aipda 3 personel, Brigadir ke Bripka 3 personel, Briptu ke Brigadir 6, Bripda ke Briptu 2 personel.

Dalam kesempatan itu, Arfin mendoakan seluruh personel di momentum awal 2025 mendapat kesehatan dan keselamatan dalam bertugas.

"Semoga di tahun baru ini kita semua diberikan kesehatan dan keselamatan dalam melaksanakan tugas," ujarnya.

Arfin juga berpesan kepada para Bhayangkari Polres Labusel untuk dapat mendukung suaminya dalam menjalankan tugas sebagai pelayan, pelindung dan pelayan masyarakat.

"Kepada ibu Bhayangkari masing-masing personel tetap memberikan semangat kepada para suami," pungkas Arfin.

Dalam tradisi kenaikan pangkat tersebut, Kapolres Labusel, AKBP Arfin Fachreza sempat memandikan personel.

Upacara tersebut diikuti PJU Polres Labusel, kapolsek jajaran dan Bhayangkari Polres Labusel.***

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Josmarlin Tambunan
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Ops Keselamatan Toba 2025, 12 Pelanggaran Akan Ditindak
Polsek Torgamba Ungkap Pelaku Curat di Rumah Pegawai BUMN
Ungkap Peredaran Pita Cukai Rokok Palsu,  Bea Cukai Teluk Nibung Apresiasi Kapolres Labuhanbatu Selatan
Polda Sumut Tak Pandang Bulu! Tujuh Polisi Dihukum, Tiga Diantaranya di PTDH
Polres Labusel Bongkar Sindikat Rokok Pita Cukai Palsu, Empat Pelaku Ditangkap
Curi Motor Dari Warung, Seorang Nelayan Medang Deras Ditangkap Polsek Indrapura
komentar
beritaTerbaru