Labuhanbatu, MPOL -Terkait Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu, Provinsi Sumatera Utara yang belum mencairkan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) Aparatur Sipil Negara (ASN) pada Tahun 2023 bulan Desember dan Tahun 2024 bulan Mei-Juni dan Juli terjawab sudah.
Baca Juga:
Akibat belum dibayarkannya TPP disebabkan masing-masing sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) belum melaporkan atas kinerjanya ASN ke Keuangan Pemkab Labuhanbatu.
"Sampai saat ini berkas Surat Permohonan Pencarian (SPM) belum ada masuk kebidang Perbendaharaan,sehingga belum dibayarkan,"Kata Noni saat di Konfirmasi diruang Kerjanya,Kamis (11/7/2024).
Menurut Noni,jika adanya SPM yang telah masuk kebagian yang dimaksud segera mungkin akan segera dibayarkan terhadap ASN.
"Kalau ada SPM akan dibayar, keuangan pemkab ada untuk membayar TPP itu,"Bilang Noni.
Informasi diterima menyebutkan beberapa bagian ASN sudah melaporkan kinerjanya ke bagian keuangan namun belum juga dibayarkan,isu berkembang belum dibayarkan TPP itu karena APBD Labuhanbatu mengalami depisit anggaran disebabkan tersedotnya anggaran Pilkada.
Diberitakan sebelumnya,ASN Labuhanbatu mengeluhkan Pembayaran Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) terlambat hampir empat bulan, mereka menuntut kejelasan Pemkab agar TPP itu segera dibayarkan.
"Tahun 2023 bulan Mei dan Juni belum juga dibayarkan,tahun ini juga belum dibayar,apa persoalannya hingga belum dibayarkan tidak tahu,"Kata Salah seorang ASN Pemkab Labuhanbatu Berinesial SH,Rabu (10/7/2024).
Dia mengatakan, kondisi TPP yang belum terbayarkan pemkab tidak memberikan penjelasan mengapa sampai terjadi keterlambatan pembayaran.
"Ya,ASN pasti berharap bisa Segera dibayarkan,tapi saya juga tidak tahu bagaimana kondisi keugaan Pemkab,"Bilangnya.
Ia menambahkan,TPP sangat dibutuhkan untuk memenuhi ekonomi sehari-hari, kebutuhan mendesak sehingga terhambat karena TPP tidak kunjung cair.
"Pastinya TPP sangat membantu bagi kaum ASN, semua berharap kondisi keuangan pemkab sehat sehingga segera terbayarkan agar bisa memenuhi kebutuhan ASN,"Katanya.(Abi)
Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News