Rabu, 12 Februari 2025

Polres Labusel Gelar Shalat Magrib Berjamaah dan Berikan Tali Asih kepada Anak Yatim

Josmarlin Tambunan - Jumat, 17 Januari 2025 11:14 WIB
Polres Labusel Gelar Shalat Magrib Berjamaah dan Berikan Tali Asih kepada Anak Yatim
Polres Labusel menggelar shalat Magrib berjamaah dan doa bersama di Musholla Al-Ikhlas Mapolres Labusel, Kamis (17/1/2025).(ist)
Labusel, MPOL:Polres Labuhanbatu Selatan (Labusel) menggelar shalat Magrib berjamaah di Musholla Al-Ikhlas Mapolres Labusel, Kamis (17/1/2025).

Baca Juga:
Kegiatan itu juga dirangkai dengan doa bersama dipimpin personel Polres Labusel, pembacaan surat Yasin, Tahlil dan pemberian tali asih kepada anak yatim.

Setelah seluruh rangkaian kegiatan selesai, kegiatan dilanjutkan dengan mendengarkan tausiah dari Al Ustaz Muhammad Fajar Nasution, SSos.

Dalam kesempatan itu Polres Labusel juga memberikan
santunan kepada 15 anak yatim yang hadir dalam kegiatan tersebut.

Pemberian tali asih ini merupakan bagian dari upaya Polres Labuhanbatu Selatan untuk meningkatkan hubungan baik dengan masyarakat sekaligus perhatian kepada anak-anak yang membutuhkan.

"Kegiatan seperti ini adalah bagian dari komitmen Polres Labuhanbatu Selatan dalam menjaga Kamtibmas serta berupaya berbuat baik dengan cepat, cerdas, tuntas, dan ikhlas dalam melayani masyarakat," ujar Kapolres Labuhanbatu Selatan, AKBP Arfin Fachreza, Jumat (18/1/2025).

Diharapkannya, melalui kegiatan ini dapat mempererat tali silaturahmi antara Polres Labuhanbatu Selatan dengan masyarakat, dan memberikan manfaat bagi anak-anak yatim di sekitar wilayah tersebut.

"Polres Labuhanbatu Selatan yang Presisi, siap mengamankan agenda kamtibmas dengan terus berbuat baik, kerja cepat, cerdas, dan tuntas, serta ikhlas," pungkas Arfin Fachreza.***

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Josmarlin Tambunan
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Hari kedua Operasi Keselamatan Toba 2025,  Polres Labusel Kedepankan Tindakan Preventif dan Edukatif
Polres Labusel Gelar Jumat Curhat Kepada Warga  Silangkitang
Kisah Aini Siswi Madrasah Berprestasi, Bantu Ayah Jualan Es di Sekolah
PTPN IV Regional 1 Santuni 100 Anak Yatim
Polsek Torgamba Ungkap Pelaku Curat di Rumah Pegawai BUMN
Ungkap Peredaran Pita Cukai Rokok Palsu,  Bea Cukai Teluk Nibung Apresiasi Kapolres Labuhanbatu Selatan
komentar
beritaTerbaru