Kamis, 27 Maret 2025

Prof Bungaran Saragih Apresiasi Upaya Susah Payah Radiapoh Sinaga Bangun Simalungun

Teruskan yang Baik, Perbaiki yang Kurang Tanpa Menjelekkan
Maju Manalu - Kamis, 13 Februari 2025 07:45 WIB
Prof Bungaran Saragih Apresiasi Upaya Susah Payah Radiapoh Sinaga Bangun Simalungun
Ist
Jakarta, MPOL -Tokoh masyarakat Simalungun Prof Bungaran Saragih mengapresiasi kepemimpinan Radiapoh Sinaga selama menjabat bupati Simalungun. Ia melihat Radiapoh telah berupaya keras hingga bersusah payah dalam membangun dan mensejahterakan rakyat di tengah masa sulit adanya pandemi Covid.

Baca Juga:

Apa yang telah dikerjakan Radiapoh pada waktu yang sangat singkat dan di masa sulit itu, ditegaskannya pasti akan dikenang pada saat 5 atau 10 tahun ke depan.

"Radiapoh itu sudah dari dulu kaya dan dia datang tidak untuk mencari kekayaan sebagai bupati. Oleh karena itu, mari hormati apa yang telah dikerjakan beliau. Hilangkan kebiasaan kita yang saling menjelekkan terutama kepada para pendahulu," kata Prof Bungaran Saragih kepada wartawan, Rabu (12/2) di Jakarta.

Sebagai mantan pejabat negara, Prof Bungaran Saragih didampingi tokoh masyarakat Simalungun di Jakarta Mariaman Purba SH MH mengaku apa yang dikerjakan dalam masa 5 tahun tidaklah serta merta bisa dirasakan manfaatnya. Tetapi setelah lewat masa 5 atau 10 tahun ke depan, barulah kita sadari kegunaan dari kebijakan dan pembangunan tersebut .

Bungaran juga meminta bupati terpilih Anton Saragih untuk menghormati dedikasi Radiapoh. Pelajari apa yang baik dan yang kurang baik lantas lakukan evaluasi.

"Jika ada yang kurang baik maka perbaiki tanpa menjelekkan. Dan hal-hal yang sudah baik harus diapresiasi serta dilanjutkan," tegasnya.

Ia menyebut tidaklah mudah membangun Kabupaten Simalungun dengan penduduknya yang lebih dari 1 juta jiwa dan merupakan kabupaten terbesar kedua di Sumatera Utara. Perlu dilakukan inventarisir potensi yang dimiliki serta lakukan perbandingan dengan kabupaten dan kota yang berada di sekitarnya.

Kemudian rumuskan apa program yang orientasinya untuk memiliki kegunaan bagi rakyat. Dengan cara itu, Prof Bungaran optimis pembangunan di Kabupaten Simalungun berjalan baik dan kesejahteraan rakyat bisa ditingkatkan.**

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Maju Manalu
SHARE:
Tags
beritaTerkait
komentar
beritaTerbaru