Minggu, 10 November 2024

Fathiyah Siswi MIN 1 Dairi Go Nasional Sukses Menjuarai KSM TK Provinsi

Abdul Haris - Minggu, 18 Agustus 2024 21:20 WIB
Fathiyah Siswi MIN 1 Dairi Go Nasional Sukses Menjuarai KSM TK Provinsi
Kepala MIN 1 Dairi Sumarto AF Sitanggang bersama Fathiyah Amira Ulfa, siswi MIN 1 Dairi duduk kelas VI. (ist)
Sidikalang, MPOL - Setelah berhasil menjuarai Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Provinsi Sumatera Utara Tahun 2024, Siswa MIN 1 Dairi lolos menjadi perwakilan Sumatera Utara pada KSM Tingkat Nasional di Ternate, Maluku Utara.

Baca Juga:

Siswa MIN 1 Dairi lolos menjadi perwakilan Sumatera Utara pada KSM Tingkat Nasional di Ternate, Maluku Utara. Usai menanti pengumuman hasil ujian KSM Tingkat Provinsi Sumatera Utara pada 9 Agustus 2024 kemarin.


Kepala MIN 1 Dairi Sumarto AF Sitanggang dapat menghela nafas lega dan bahkan haru bahagia dikarenakan tak disangka salah satu dari 2 siswanya yang berkompetisi pada KSM tingkat provinsi lalu memperoleh peringkat terbaik 1 tingkat Provinsi Sumatera Utara untuk pelajaran Matematika jenjang Madrasah Ibtidaiyah (MI).


Fathiyah Amira Ulfa, siswi MIN 1 Dairi duduk kelas VI pada awal tahun ajaran baru 2024/2025 adalah salah satu siswi berprestasi di MIN 1 Dairi yang setiap semesternya mendapat ranking kelas. Hasil belajarnya selalu bagus, Ia juga termasuk siswa yang sopan dan santun, tak henti para guru mendoakan keberhasilannya pada KSM ini.


Melalui siaran pers Humas Kemenag Provinsi Sumut, Sabtu (17/08/2024) menyebutkan bahwa, Fathiyah dalam kegiatan belajarnya Ia senantiasa bersungguh-sungguh dan tidak mudah menyerah, disiplin adalah keutamaan baginya, tidak terlambat dan menyusun dengan baik agenda belajarnya.


"Saya dan mungkin siswa terbaik lainnya mengutamakan kedisiplinan, belajar sungguh-sungguh dan tidak gampang menyerah ketika ada yang sulit, sayapun sehari-hari membuat jadwal kegiatan yang harus dikerjakan," ujar Fathiyah.


Selain berbekal doa orangtua yang mengiringinya menuju sekolah, bahkan Fathiyah tak ujug-ujug mendapat juara pada KSM Tahun 2024 ini, melainkan tahun sebelumnya pun Ia adalah salah satu utusan MIN 1 Dairi pada KSM Tingkat Kabupaten.


Sementara itu, Sumarto selaku Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri 1 Dairi ketika mendapati kabar Fathiyah kembali mengharumkan nama MIN 1 Dairi usai keberhasilannya tingkat kabupaten lalu dan kini menuai prestasi lagi di tingkat provinsi.
"Alhamdulillah," ujar Sumarto singkat.


Sumarto sangat optimistis melihat Fathiyah yang secara akademis memang cerdas dan juga akhlaknya sangat baik.
Kepala MIN 1 Dairi tak berlama-lama seketika mendapati kabar juara tersebut langsung membuat rapat kecil menguatkan barisan kembali dalam persiapan KSM di tingkat nasional Tutur Sumarto saat ditemui Humas, Sabtu (10/08/2024).
Sumarto juga menyerahkan piagam penghargaan Juara peringkat 1 Terbaik se-Sumatera Utara kepada ananda Fathiyah pada perayaan menyambut HUT Kemerdekaan ke 79 RI.(NAS)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
beritaTerkait
komentar
beritaTerbaru