Minggu, 09 Februari 2025

Puluhan Orang Serang Rumah Warga di Saentis Pakai Sajam-Softgun, 1 Tewas Dibacok 2 Luka-luka

Ardi Yanuar - Kamis, 13 Juni 2024 12:44 WIB
Puluhan Orang Serang Rumah Warga di Saentis Pakai Sajam-Softgun, 1 Tewas Dibacok 2 Luka-luka
Ist.
Ilustrasi.
Medan, MPOL -Aksi keributan terjadi saat puluhan orang melakukan penyerangan ke salah satu rumah warga di Dusun III, Desa Saentis, Kecamatan Percut Sei Tuan, Deli Serdang.

Baca Juga:
Para pelaku penyerangan ditaksir berjumlah sekitar 50 orang. Mereka dikabarkan menyerang menggunakan batu, senjata tajam (sajam) dan pistol jenis airsoft gun.

Informasi yang dihimpun Medan Pos, peristiwa itu disebut-sebut terjadi, Senin (10/6/2024) lalu sekira pukul 18.30 WIB.

Akibat penyerangan itu, seorang warga berinisial S meninggal dunia karena dibacok. Sementara dua orang lainnya berinisial SR dan SP mengalami luka-luka.

Kasat Reskrim Polrestabes Medan, Kompol Jama Kita Purba ketika dikonfirmasi mengatakan pihaknya sudah menurunkan tim untuk menangkap seluruh pelaku yang terlibat.

"Silahkan (konfirmasi) ke Kanit Reskrim Medan Tembung ya brade. Kami turunkan timsus Jatanras untuk back up polsek guna ungkap para pelaku. Demikian ya, trims," kata Jama kepada Medan Pos, Kamis (13/6/2024) siang.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Ardi Yanuar
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Kapolrestabes Medan Sampaikan Belasungkawa atas Wafatnya Kombes Pol (Purn) Makmur Ginting
Lagi, Kapolrestabes Medan Giat 'Sapa Warga Satu Rasa' di Glugur Kota
Malam-malam, Kapolrestabes Medan Pimpin Apel KRYD di Pancur Batu : Tingkatkan Keamanan Ditengah Masyarakat
Sejumlah Kasubnit hingga Kanit di Polrestabes Medan dan Polsek Jajaran Dimutasi, Ini Daftar Namanya
Doktif Dipolisikan, Ketua FSPTI-KSPSI Sumut Minta Polrestabes Medan Kasusnya Diatensi
Komplotan Pelaku yang Bobol Rumah-Gasak Isi Brankas Miliaran Rupiah di Komplek Cemara Hijau Dikabarkan Ditangkap
komentar
beritaTerbaru