Senin, 24 Maret 2025

Kronologi Unik Penangkapan Bandar Sabu di Patumbak, Anggota Terlambat-Tersangka Dikejar Sampai ke Kebun Sawit

Ardi Yanuar - Kamis, 25 Januari 2024 21:12 WIB
Kronologi Unik Penangkapan Bandar Sabu di Patumbak, Anggota Terlambat-Tersangka Dikejar Sampai ke Kebun Sawit
Ist.
Polisi menunjukkan barang bukti sabu yang diamankan dari tersangka Sofian alias Ginting disaksikan kepala dusun setempat.

Medan, MPOL - Penangkapan yang dilakukan polisi terhadap bandar sabu di Patumbak mengisahkan cerita unik dan menarik, mulai dari petugas melakukan undercover buy, menggerebek rumah target hingga mengejar tersangka Sofian yang melarikan diri ke kebun sawit.

Baca Juga:

Informasi yang dihimpun Medan Pos dari warga sekitar menjelaskan awal mula penangkapan bandar sabu yang sudah menjadi target operasi Polsek Patumbak. Malam itu, Selasa (23/1/2024), salah seorang warga ada melihat dua pria mengendarai sepeda motor berboncengan menuju rumah tersangka.

Saat sampai di rumah tersangka, salah seorang pemuda yang belakangan diketahui polisi melakukan undercover buy memanggil tersangka untuk membeli sabu. Saat itu petugas sengaja memakai celana pendek dan singlet agar penampilannya tidak mencurigakan tersangka.

"Ting (panggilan tersangka Sofian), beli paket (sabu) cepek (Rp 100 ribu). Kemudian tersangka memberikan paket sabu itu di bawah jendela ruang tamu yang sudah dibolonginya. Di situlah memang sering transaksi," ungkap pria yang tak ingin menyebutkan identitasnya kepada Medan Pos, Kamis (25/1/2024).

Setelah memastikan sabu itu ada, petugas langsung mendobrak pintu depan rumah tersangka. Mendengar suara keras itu, tersangka spontan berlari ke samping rumahnya, keluar dan memanjat pagar.

Petugas yang mengetahui tersangka sudah kabur berupaya mengejarnya. Salah seorang petugas yang berada di samping rumah tersangka mencoba mengejarnya, namun tidak dapat ditangkap karena tersangka sudah melarikan diri ke kebun sawit. Namun, entah bagaimana, tersangka akhirnya bisa ditangkap dengan sejumlah barang bukti sabu yang dibawanya lari.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Berbagi di Bulan Ramadhan, Sat Narkoba Polres Pematangsiantar Beri Sembako & Takjil Kepada Anak Yatim
Hj Roma Uli Minta Pemko Medan Bangun Panti Rehabilitasi Narkoba
Bertemu Wakil Wali Kota Medan, Penrad Siagian Minta Layanan Publik Ditingkatkan untuk Wujudkan Kota yang Nyaman
Kapolda Sumut dan Kapolrestabes Medan Cek Lokasi Safari Ramadhan Kapolri di Masjid Raya Al-Mashun dan Ramadhan Fair
Wanita Berhelm yang Ditemukan Tewas di Kebun Tebu Deli Serdang Korban Pembunuhan, Pelakunya Pacar Korban Ditangkap
Sat Narkoba Polres Pematangsiantar Tangkap 'Tulang' Dalam Kasus Sabu Di Lorong 9 Parluasan
komentar
beritaTerbaru