Kamis, 27 Maret 2025

Lagi, Polres Labuhanbatu Ungkap Kasus Sabu, Tapi Bb Cuma 0,84 Gram

Abi Ridwan - Senin, 06 Mei 2024 00:44 WIB
Lagi, Polres Labuhanbatu Ungkap Kasus Sabu, Tapi Bb Cuma 0,84 Gram
Humas
Tersangka.
Labuhanbatu, MPOL -

Baca Juga:
Lagi, Polres Labuhanbatu mengungkap kasus penyalahgunaan narkoba dengan meringkus seorang tersangka.

Tersangkanya berinisial PM alias Padil (33) warga Syah Bandar Ling I Gg Galon Kel. Sei Berombang, Kecamatan Panai Hilir, Kabupaten Labuhanbatu.

Kata Kapolres Labuhanbatu AKBP Bernhard L. Malau melalui Kasi Humas AKP P. Napitupulu, Minggu (5/5/2024).

Ia mengatakan kasus ini terungkap bermula informasi dari masyarakat dan hasil penelusuran petugas di lapangan.

Tim Satres Narkoba Polres Labuhanbatu akhirnya menyergap PM Alias Padil di Jalan Syah Bandar Lk I Gg Salon Kelurahan Sei Berombang, Kecamatan Panai Hilir Kabupaten Labuanbatu, Senin (29/4/24) lalu.

Saat penggeledahan badan ditemukan barang bukti berupa 1 klip plastik berisikan sabu seberat 0,84 gram, 1 (satu) bungkus plastik klip besar kosong, 3 bungkus plastik klip sedang kosong, 1 (satu) buah sekop terbuat dari pipet, hp Android merek Vivo warna Biru dan1 Power Bank.

Ketika ditanya petugas, tersangka mengaku sabu tersebut miliknya, yang diperoleh dari seseorang berinisial MA.

Padli mengatakan dia mendapat sabu itu atas suruhan abang kandungnya berinisial DN.

"Saat penangkapan, MA lolos melarikan diri. Hingga kini MA masih kita buru," ujar kasi humas.

Selanjutnya tersangka dan barang bukti kemudian dibawa ke Satres Narkoba Polres Labuhanbatu untuk pemeriksaan dan pengembangan.

"Pelaku dijerat Undang-Undang RI No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Tersangka sudah kita tahan," timpal Kasat Res Narkoba Polres Labuhanbatu AKP Sopar Budiman kepada awak media.(*)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Iwan Suherman
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Polsek Patumbak Tembak Pencuri Sepeda Motor, Dua Pelaku Lagi Cicing
Lagi, Satres Narkoba Polrestabes Medan Gerebek Bantaran Rel KA Tembung : Bandar Sabu Diboyong
Kanit Tipikor Polres Labuhanbatu Dapat Jatah Rp 100 Juta
Residivis Bongkar Rumah di Medan Ditembak, 4 Lagi DPO
Lagi, Sat Narkoba Polrestabes Medan Gerebek Sarang Narkoba Paya Geli : Barak Dibakar, 3 Tersangka Diboyong
Lagi, Kapolrestabes Medan Giat 'Sapa Warga Satu Rasa' di Glugur Kota
komentar
beritaTerbaru