Selasa, 30 April 2024

Nelayan Tradisional Belawan Sampaikan Keluh Kesah ke dr Mustafa Kamil Adam,Sp.PD

Jalaluddin Lase - Rabu, 24 Januari 2024 08:39 WIB
Nelayan Tradisional Belawan Sampaikan Keluh Kesah ke dr Mustafa Kamil Adam,Sp.PD
Anggota DPRD Sumut dari Fraksi Partai NasDem, dr.Mustafa Kamil Adam,Sp.PD (tengah) usai melaksanakan reses I Tahun Sidang V 2023-2024, di Jalan Taman Makam Pahlawan Kelurahan Belawan I Kecamatan Medan Belawan. (Jal)
Medan,MPOL -

Baca Juga:
Sejumlah Nelayan tradisional Belawan diwakili Suhaimi alias Mayor warga Gudang Arang Lorong Sopir menyampaikan keluh kesah yang dialami para nelayan tradisional yang melaut mencari dan menangkap ikan di seputar perairan laut Belawan.Keluh kesah yang disampaikan para nelayan tersebut, terkait dengan berkurangnya hasil pendapatan nelayan selama ini.

Hasil pendapatan nelayan yang berangkat melaut tidak lagi sebanding dengan penghasilan yang di dapat dengan yang telah dikeluarkan para nelayan selama melaut. Pada umumnya nelayan yang berangkat melaut menjaring ikan selalu merugi karena ikan yang didapat sudah sangat sedikit.

"Sehingga ikan hasil tangkapan setelah dijual para nelayan tidak sebanding dengan biaya yang dikeluarkan selama melaut menjaring ikan," ujar Suhaemi alias Mayor kepada Anggota DPRD Sumut dari Fraksi Partai NasDem, dr.Mustafa Kamil Adam,Sp.PD pada saat mengikuti kegiatan Reses II Tahun Sidang V 2023-2024, Sabtu (20/1/2024) di Jalan Taman Makam Pahlawan Kelurahan Belawan I Kecamatan Medan Belawan.

Dikatakan Mayor, hampir sembilan puluh persen warga Gudang Arang Belawan khususnya adalah nelayan tradisional atau sudah secara turun temurun sejak nenek moyangnya. Pada umumnya mereka melaut mencari ikan menggunakan jaring gembung.Namun beberapa tahun belakangan hasil tangkapan mereka menurun secara drastis

Sehingga banyak para nelayan berobah profesi menjadi buruh kasar atau mocok-mocok atau bekerja serampangan yang penting bisa memenuhi kebutuhan keluarga sehari-hari.Menurunnya hasil tangkapan ikan di laut dimungkinkan dengan kalah bersaing dengan kapal-kapal penangkap ikan modern. Selain itu juga dipengaruhi faktor cuaca ekstrim seperti angin kencang, ombak besar yang mengakibatkan badai laut, kata Mayor.

"Selama ini para nelayan sudah kebingunagan memperoleh pekerjaan tetap, jika dipertahankan melaut menangkap ikan, hasilnya tidak memuaskan. Sementara bekerja di bidang lain tidak memiliki skill yang sesuai dengan pekerjaan.Sedangkan kebutuhan rumah tangga terus harus terpenuhi," cetus Mayor.

Mayor berharap kepada pemerintah Provinsi Sumatera Utara, agar memperhatikan nasib para nelayan tradisional, karena jumlahnya tidak sedikit.

"Kami bukan meminta bantuan beras atau uang sesaat kepada, tapi bagaimana jalan keluarnya para nelayan tetap mendapatkan penghasilan yang layak dari hasil menangkap ikan di laut. Maka, melalui acara reses resmi ini kami titipkan aspirasi kami kepada Anggota DPRD Sumut dari Fraksi Partai NasDem, bapak dr.Mustafa Kamil Adam,Sp.PD kiranya menyampaikan keluhan kami ke pihak Dinas Kelautan dan Perikanan Pemprovsu," kata Mayor penuh harap.

Hal tersebut juga dibenarkan oleh Pitian Hamdi selaku Kepling 29 Kel.Belawan I, saat ini banyak nelayan yang menganggur sejak tidak turun melaut, katanya singkat.

Keluhan akan diteruskan

Mendengar berbagai aspirasi dan keluh kesah warga Gudang Arang Kelurahan Belawan I, terutama menyangkut nasib para nelayan, Anggota Komisi A DPRD Sumut, dr.Mustafa Kamil Adam,Sp.PD berupaya untuk meneruskan keluh kesah para nelayan kepada pihak terkait, agar dicarikan solusi terbaik.

"Selama ini para nelayan tradisional terkenal sebagai pelaut tangguh menangkap ikan di laut, namun belakangan penghasilan nelayan justru turun drastis. Permasalahan ini harus ditangani dan dikaji secara serius oleh instansi terkait. Apakah alat tangkap nelayan yang kurang memadai, atau ada kapal besar pukat jaring harimau yang memasuki zona perairan laut nelayan tradisional atau faktor lainnya," imbuh politisi berlatar belakang dokter spesialis penyakit dalam itu.

Kegiatan Reses berlangsung tertib dan lancar dihadiri, Pitian Hamdi Kepling 29 Kel.Belawan I, Ustad Mansyur, tokoh masyarakat/agama, Agus S dan Alamsyah, PKD Belawan I, Staf Sekretariatan DPRD Sumut, Suhelmi, Ketua Liga Mahasiswa Partai NasDem Sumut, Zulhamdani Napitupulu,M.Kom, Muhammad Ichwan,SE Caleg DPRD Medan Partai NasDem No.9, Dapil 3, meliputi Medan Timur, Perjuangan,Tembung dan Medan Deli, Sahabat dr.Mustafa diantaranya, Syahrul, Vina Meliani, Dara Hidayanti, Irgie Fahrezi, Herry Pasha Sinuhaji dan masyarakat lainnya.***

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Jalaluddin Lase
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Anggota DPRD Sumut, dr.Mustafa Kamil Adam,Sp.PD Ajak Warga Hindari Pelanggaran Ketertiban Umum
3 Pekerja Gudang Penampung BBM Curian Dari Pipa Pertamina Hanya di Jerat Pasal 363 KUHP
Masyarakat Diharap Peduli Terhadap Ranperda Ketenteraman Masyarakat dan Ketertiban Umum
Sidak Satpas SIM Polres Pelabuhan Belawan, Wadir Lantas Polda Sumut Akui Berjalan Dengan Baik
Penumpang KM Kelud Meninggal Saat Akan Sandar di Belawan
Pelindo Regional 1 Cabang Belawan Lepas Pemudik Gratis Arus Balik
komentar
beritaTerbaru